Apakah pembaca mencari contoh pola lantai granit tile ? Jika iya maka saya akan memberikan beberapa contoh pola lantai granit tile, pembaca akan tahu seperti apa pola lantai granit tile yang sedang ngetren.
3 faktor yang paling penting sebagai syarat untuk membuat pola lantai granit tile agar lantai terlihat bagus, tidak norak adalah.
- Bentuk Granit, bentuk granit sangat berpengaruh dengan pola, contoh kasus apabila ingin membuat pola lantai granit tile susun bata, maka diperlukan bentuk granit tile persegi panjang, ukuran granit tile untuk membentuk susun bata umumnya yang ada dipasaran adalah 15×60, 15×80 15×90 cm.
- Ukuran granit juga berpengaruh dengan pola lantai granit tile, contohnya apabila menggunakan granit tile dengan ukuran sangat lebar maka ketika granit dibikin pola zig-zag akan membuat efek suasana terlihat ramai dengan nat yang tidak beraturan, karena ukuran granit tile yang lebar tujuannya mengurangi kesan ramai yang diakibatkan oleh guratan nat pada granit.
- Motif Granit bisa berpengaruh pada pola lantai granit, contohnya penggunaan granit motif batu jika mengikuti pola seperti motif kayu akan terlihat tidak bagus, begitupun sebaliknya. Karena setiap motif yang disisipkan pada permukaan granit mempunyai ciri khas masing- masing.
Selain ketiga hal tersebut di atas, masih banyak yang harus dipertimbangkan dalam menentukan pola lantai granit, seperti denah ruangan, desain keseluruhan bangun dan yang tidak kalah penting adalah selera si empunya.
Banyak contoh pola lantai granit tile yang bisa menjadi referensi untuk pembaca salah satu tulisan kami yang kami rekomendasikan untuk di pembaca 36 Contoh Lantai Granit Ruang Tamu
Di tulisan tersebut kami memberikan 36 contoh lantai granit ruang tamu.
Namun terlepas dari faktor yang membuat lantai granit terlihat bagus seperti tersebut di atas, semua kembali lagi kepada selera masing-masing untuk menentukan pembuatan pola lantai granit, yang terpenting tidak menghilangkan kepantasan untuk dipadukan dengan desain.
Tulisan tidak bermaksud mempengaruhi cara berfikir pembaca, hanya sekedar sedikit berbagi pengetahuan tentang granit yang kami miliki
Banyak hal tentang granit yang bisa pembaca jelajahi pada blog ini, salah satu bahasan yang berhubungan dengan tulisan pola lantai granit kami juga pernah membahas Cara Memilih Motif Granit Minimalis Terbaik
Tertarik untuk mengetahui warna granit lantai untuk teras ? Kami sudah membuatkan tulisan yang membahas tentang warna granit untuk teras yang umum dan bagus untuk di terapkan pada rumah pembaca, silahkan kunjung tulisan kami yang berjudul Warna Granit Untuk Teras
KESIMPULAN ! Ketika Akan Menentukan Pola Lantai Granit Tile Harus Memperhatikan Ketiga Unsur Tersebut Agar Pasangan Granit Menjadi Bagus Dan Menarik, Terima Kasih Sudah Membaca Tulisan Pola Lantai Granit Tile