Tips Memasang Granit Dengan Motif Random

Pada tulisan kali ini tukang granit akan membagikan trik atau cara agar pasangan granit terlihat menarik dan natural meskipun motif granitnya random.
granit lantai motif random


Kita semua tahu jaman sekarang akan susah menemukan granit yang mempunyai motif atau serat yang bisa ketemu antara satu granit dengan granit lainnya, ini biasanya di sebut granit motif random.

Dan umumnya orang akan menginginkan pasangan granit lantai ataupun dinding motif atau seratnya ketemu, namun pembuat granit atua pabriknya tidak menyediakan opsi seperti yang anda inginkan.

Namun jangan kecewa dengan keadaan yang anda alami karena pabrik akan mendengar masukan dari banyak orang atau punya riset tersendiri bahwa kebanyakan orang lebih suka granit yang mempunyai motif random, dan hanya anda yang berbeda pemikiran dengan masalah ini.

Pada tulisan kali ini tukang granit akan membagikan trik atau cara agar pasangan granit terlihat menarik dan natural meskipun motif granitnya random.

Agar granit yang mempunyai motif random terlihat natural dan tidak terkesan acak-acakan maka dalam proses memasang granit yang perlu di perhatikan adalah tanda panah yang harus selalu konsisten menghadap ke satu arah.

Hal ini agar serat atau motif granit juga akan menghadap ke satu arah saja karena tanda panah pada bagian belakang granit adalah petunjuk dari pabrik agar memudahkan tukang granit memasang dan menentukan arah motif granit terlepas anda menginginkan motif granit akan mengarah ke arah yang anda inginkan.

Sampai di sini saya berharap anda akan paham dengan penjelasan saya dan anda akan sedikit mengetahui bahwa ketika memasang granit itu penting untuk memperhatikan tanda panah pada bagian belakang granit.

Selanjutnya ke pembahasan utama Tips Memasang Granit Dengan Motif Random pada saat membeli granit anda tidak akan mengetahui keseluruhan motif granit yang akan di beli karena anda hanya akan melihat motif pada contoh yang di pajang saja untuk keseluruhan motif granit akan ketahuan pada saat pemasangan.

Ketika anda menyadari bahwa granit yang anda beli mempunyai motif random atau motifnya tidak bisa ketemu antara granit dan anda menerima keadaan tersebut, agar pemasangan granit terlihat rapi maka ketika memasang sebaiknya jangan pernah memasang granit dengan motif yang sama berdekatan.

Ini akan membuat kesan bahwa motif granit memang di desain senaturan mungkin dan jika di perhatikan secara seksama maka pasangan akan lebih rapi, tips ini sangat sederhana dan sepele namun banyak tukang granit tidak memperhatikan dan cenderung asal pasang saja padahal ini akan berimbas pada suasana yang akan di ciptakan oleh motif granit tersebut.
Kuli bangunan yang dilantik secara rahasia
© Tukang Granit. All rights reserved. Developed by Jago Desain